World-first Reverse April Fool’s Day joke by BMW

April Mop tahun ini dimeriahkan dengan kejutan dari BMW Selandia Baru ketika mereka memasang iklan di halaman pertama surat kabar New Zealand Herald dan menawarkan mobil BMW terbaru bagi mereka yang pertama datang ke dealer dengan menukarkan mobil lama mereka dan membawa potongan dari iklan tersebut.

Kebanyakan orang, mungkin tidak akan menanggapi iklan ini secara serius karena sadar iklan tersebut terbit tepat pada 1 April dimana biasa diperingati sebagai hari iseng sedunia. Namun adalah Tianna Marsh yang tetap datang ke dealer dan mencari Tom serta menukarkan mobil lamanya Nissan Avenir dan ternyata di luar dugaan banyak orang, Tianna langsung mendapatkan mobil BMW terbaru seharga 650 juta rupiah.

“World-first Reverse April Fool’s Day joke by BMW” demikian title video yang berada di youtube channel resmi milik BMW NZ. Judul ini membuat saya tersenyum. Kenapa?

Karena 5 tahun silam, saat saya meluncurkan buku pertama saya, Creative Junkies saya sudah melakukan Reverse April Fool’s.  Yup saya meluncurkan buku saya tepat di tanggal 1 April 2010 dimana semua wartawan yang hadir saya minta untuk mewarnai cover buku saya dengan iming-iming hadiah tablet terbaru untuk 1 orang pemenang. Alih-alih membohongi para wartawan di hari April Fool’s saya malah membohongi secara positif karena hari itu bukan 1 orang wartawan yang menang tablet terbaru tetapi 2 orang.

Pada saat melakukan Reverse April Fool’s ini saya tidak kepikiran untuk melakukan yang pertama di dunia. Yang saya pikirkan hanya bagaimana meluncurkan buku saya dengan cara kreatif namun sesuai dengan isi buku saya Do Not Copy Paste.

Namun dengan adanya April Fool’s dari BMW tentunya membuat kepercayaan diri saya jadi lebih besar. Bahkan menyonsong MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAN) akhir tahun nanti saya semakin yakin bahwa kita bisa kok bikin sesuatu yang pertama di dunia. Tidak perlu dicari. Cukup dijalankan dengan kreatif dan suatu saat pasti ada yang pertama di dunia.

Yang pasti jangan pernah takut untuk membuat sesuatu yang belum pernah dilakukan siapapun sebelumnya. Tapi jangan lupa, do it for the good reason.

7 Comments

  1. Oh iya mengenai lelucon semacam ini, saya teringat juga akan “guyonan” google ketika beberapa tahun lalu. Mereka merilis layanan terbaru yang diberi nama (google smell).

    Sontak saya juga sangat terkejut dengan peluncuran layanan ini. Tapi jujur saja, pertama saya tahu layanan “jebakan” ini berawal dari sebuah situs komersial. Bukan dari google langsung.

    Tapi saya ndak menyangka kalo ini adalah jebakan. Saya juga percaya dengan layanan palsu ini. Beberapa kali saya mencoba mencium layar leptop saya sendiri.

    Jadi malu dan senyum-senyum sendiri mas kalo inget kejadian itu
    hahaha…

  2. kalo ada info nya di surat kabar halaman pertama sih saya datangi, karena bukan di iklan baris.. at least bisa di pertanggung jawabkan..

    nah kalo yang bang yoris lakuin gk bgtu gampang karena april mop gk begitu familiar di sini kan.. cmiiw

Leave a Reply to Bursa Sepatu Online Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.